Perkumpulan Bumi Alumni (PBA)
Pada mulanya kami adalah perkumpulan para pelaku UMKM dalam satu wadah alumni Universitas Padjadjaran. PBA adalah perkumpulan berbadan hukum yang mencakup komunitas UMKM, komunitas non-UMKM (profesi, akademisi, hobi, dll) yang memiliki fungsi koordinasi kelembagaan, koordinasi antaralumni, pengembangan (pelatihan dan pembinaan), koordinasi pemasaran. Perkumpulan Bumi Alumni (PBA) telah terdaftar secara sah menurut hukum sebagai perkumpulan perdata.
Kami terus bergerak menghimpun diri dalam bentuk komunitas, hingga pada 14 Maret 2020 tercetus gagasan untuk mewadahi potensi pelaku usaha dalam digital platform (marketplace). Sebagai bentuk komitmen, keberadaan kami mengkristal lalu berdirilah Perkumpulan Bumi Alumni (PBA) pada 26 September 2020, yang menjadi wadah pelaku UMKM alumni maupun nonalumni. Reformulasi dalam internal kami dimulai pada 20 Februari 2021, beberapa aspeknya adalah permodalan dan jajaran pengurus untuk pengembangan platform digital Bumi Alumni. Sehingga pada 6 April 2021 hadir komitmen baru tentang pendirian PT Bumi Alumni Galeri.
Dari besarnya kebutuhan untuk membuat galeri online sebagai wadah penjualan secara digital, pada 6 April 2021, Perkumpulan Bumi Alumni mendirikan PT Bumi Alumni Galeri sebagai operator untuk membuat dan menjalankan digital platform bernama Bumialumni.com.
Hingga pada 30 Desember 2021, Bumialumni.com melakukan soft launching serta mempresentasikan Outlook 2022, secara daring (online).
Visi dan Misi Perkumpulam Bumi Alumni (PBA)
Mewujudkan kemandirian wirausaha dan finansial yang relevan dengan kondisi saat ini. Hingga saat ini, keberadaan PBA semakin diakui oleh berbagai pihak, khususnya dalam pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah.
Mitra PBA
Dalam rangka mengakselerasi pergerakan, kami membangun kerja sama dengan Kadin Kota Bandung yang memberi fasilitas pemasaran produk-produk untuk pasar ekspor, termasuk pembinaan dan pelatihan. Kerja sama lainnya juga melibatkan Kemeterian Tenaga Kerja yang mengundang 20 pelaku bisnis yang dihimpun PBA sebagai peserta kegiatan Sosialisasi Asian Productivity Organization (APO).
Untuk menguatkan rantai pasok global, PBA menggandeng Prime Global Network, Co. Ltd. untuk kerja sama ekspor produk UMKM. Prime Global Network adalah perusahaan asal Korea Selatan yang bergerak dalam bidang transportasi udara dan laut untuk memenuhi kebutuhan perdagangan internasional. Selain berkolaborasi dengan perusahaan Korea Selatan, PBA telah merintis kerjasama dengan perusahaan dari negeri Matahari Terbit, Jepang dengan sebelumnya membuat agenda webinar bersama owner Hanamaza Pan Bakery halal di Jepang, Siti Nurjannah, dan owner Opera Investment Grup (Furniture and F&B), Ryo Okawa.
Demi penguatan distrbusi global dan lokal, Perkumpulan Bumi Alumni menandatangani Nota Kesepahaman dengan PT Aerojasa Cargo (KirimAja), sebuah perusahaan jasa logistik yang memiliki trayek pengiriman barang hingga ke luar negeri.
Sahabat dan Rumah UMKM Indonesia
Sebagai perusahaan yang memiliki tujuan kuat memajukan dan mengembangkan UMKM Indonesia melalui hybrid digital platform, PT Bumi Alumni Galeri (PT BAG) menjadi pilihan tepat bagi pelaku usaha yang menghendaki perluasan produk, distribusi, peningkatan kapasitas, penciptaan peluang usaha, dan kesiapan bersaing di pasar global, baik saat atau setelah pandemi.
Visi Kami: Menjadi sahabat (agregator) dan rumah (inkubator) bagi UMKM Indonesia untuk kemandirian finansial
Saat ini terdapat lebih dari 60 juta unit UMKM, Kemenkop UKM mencatat 23,9% pelaku usaha masuk dalam platform digital/e-commerce, kontribusi terhadap Produk Domestik Bruto sebanyak Rp8.573,89 triliun. Kami menyebut ini sebagai pasar potensial bagi keberadaan digital platform.
Dalam transformasi besar-besaran menuju digitalisasi bisnis/usaha, kami siap mewadahi besarnya potensi tersebut, menjadi agregator dan inkubator UMKM Indonesia, lalu menghasilkan laba dalam wirausaha.
Misi Kami
  • Membangun ekosistem digital untuk pelaku UMKM agar terhubung dengan konsumen dalam pasar yang tanpa batas (borderless market).
  • Kreatif dan inovatif dalam membangun digital platform.
  • Meluaskan kolaborasi dengan menjaring mitra bisnis strategis dalam pengembangan fitur digital platform.
  • Meningkatkan kapasitas pelaku UMKM dengan pelatihan dan program edukatif.
  • Menguatkan dan mempercepat brand awareness.
  • Menguatkan kolaborasi dengan para pelaku usaha, membentuk ekosistem usaha berbasis komunitas dan berwawasan lingkungan.
Komitmen Kami
Kami telah menentukan tujuan bahwa digital platform untuk UMKM sebagai wujud dedikasi dan komitmen kami membangun kemandirian finansial untuk pelaku usaha. Sehingga, UMKM, selain diproyeksikan sebagai lokomotif ekonomi nasional, adalah sebuah komunitas usaha lokal yang bisa berdaya saing secara kualitas, berdaya jual secara kuantitas.
Bidang Usaha Kami
Sebagai hybrid digital platform, kami menjalankan bisnis dengan metode kombinasi lapak secara daring (online) maupun luring (offline). Produk-produk UMKM yang menjadi mitra kami (dan konsumen), mendapatkan kemudahan untuk memasarkan dan membeli produk, selain dalam digital platform, juga di gerai luring kami yaitu Lupba Café Craft dan Oleh-oleh di Bandung Trade Center (BTC) Mall.
Fitur Kami
Selain menyediakan marketplace, kami juga telah mengembangkan fitur-fitur kreatif, inovatif, dan edukatif. Pondasi digital platform kami dibangun demi kemudahan pembayaran serta program-program menarik.
UMKM
Lapak digital (marketplace) unggulan dari kami yang memiliki desain ringan, lembut, dan mudah diakses oleh mitra dan pengguna layanan kami. Dengan tampilan segar untuk memudahkan kebutuhan pengguna layanan digital platform kami.
Fasilitas Top Up dan Tagihan
  • Pulsa prabayar dan pascabayar
  • TV Kabel
  • Internet
  • Telepon
  • Tiket
  • Asuransi
Aktivasi UMKM
  • Pelatihan, pendampingan, dan edukasi.
Inspiring Life
  • Menyajikan kisah tentang pengalaman hidup orang-orang yang terus berproses menuju keberhasilan sebab, menyelami pengalaman hidup orang lain adalah sumber inspirasi.
Berita
  • Dengan gaya prosa-naratif, model penulisan berita kami tak seperti penulisan berita media mainstream. Dengan gaya ini, kami ingin menyajikan sebuah penulisan berita yang long lasting.
Metode Pembayaran
  • Kami memberikan banyak pilihan metode pembayaran yaitu virtual account (BRIVA, BNI, Danamon ATM, Permata ATM, BII ATM, CIMB Niaga ATM), QRIS, LinkAja, dan kartu kredit.
Aplikasi Legal Tech (coming soon)
  • Layanan konsultasi berbasis chatting dan pendampingan hukum.
KriditOke (coming soon)
  • Fasilitas pendanaan untuk UMKM dan umrah.
Inditinditan (coming soon)
  • Online travel agent: penjualan tiket pesawat, kereta api, dan hotel.
Ubar PBA (coming soon)
  • Umrah Bareng pelaku UMKM mitra Perkumpulan Bumi Alumni (PBA)
Jangan Lupba (coming soon)
  • Financial technology crowd funding (urun dana)

Narahubung:

IKUTI MEDIA SOSIAL KAMI

Follow media sosial kami untuk mendapatkan produk terbaik, informasi, pengalaman menarik dan inspiratif.

SEKILAS

Kami adalah e-commerce hybrid, sebuah rumah untuk memasarkan produk UMKM Indonesia kualitas terbaik. Nikmati produk kuliner, fashion, kriya, minuman herbal, dan jasa. Juga rubrik Inspiring Life, Jurnal & Peraturan, Berita.

Copyright © 2023 | Powered by Bumi Alumni